Tampilkan postingan dengan label bangun pagi. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label bangun pagi. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 24 September 2022

Hati dan Pikiran Bersatu,Baru Hidup Ternikmati dan Bersyukur

Sederhana sebenarnya menikmati hidup ini.Atau dalam bahasa lain jika hidup mau ternikmati usahakan hati dan pikiran selalu menyatu atau selalu tersambung,sinkron..!

Hati atau perasaan,otak atau pikiran usahakan selalu nyambung dalam kekinian yang sedang kita jalani.

Misalnya,ketika Anda sedang menikmati secangkir kopi,maka kopi itu akan ternikmati hanya jika dua hal itu yakni Perasaan dan Pikiran ada di saat Anda sedang menikmati secangkir kopi.

Pikiran Anda ingin menikmati kopi,kopi sudah tersedia lalu hirup wangi kopinya rasakan kesegarannya,perlahan seruput air kopi dengan pikiran fokus dan hadirkan hati lewat perasaan merasakan rasa asli kopi itu,seruput rasakan wanginya,rasakan aroma dan cita rasa kopi sesungguhnya,telan perlahan sambil nafas dan pikiran fokus ke kopi yang wangi,pahit tapi asyik rasa khas kopi dan selanjutnya tidak bisa ditulis oleh kata.

Sensasi dan rasa kopi akan ternikmati,hanya praktek Anda yang bisa merasakan kenikmatan menyeruput kopi.Maka hasilnya pikiran dan perasaan Anda pun puas.

Jika minum kopi hanya sedot-sedot pikiran dimana hati dimana........?!.Anda hanya akan bertemu dengan emosi yang terpuaskan seperti minum air biasa saja.Hanya merasakan sekilas dan biasa saja,bahkan mungkin akan merasa kembung setelah tidak sadar sudah menenggak air larutan kopi segelas habis tanpa rasa apapun.

Untuk kehidupan lain pun begitulah,dasar meditasi esensinya mengajarkan agar pikiran dan perasaan selalu kompak bersatu.

Salah satu teknisnya adalah sadar dengan keluar masuk nafas,saat menikmati aktivitas apapun kesadaran menjalaninya adalah kunci membuat sesuatu itu ternikmati atau berjalan dengan baik.

Sadar pada saat ini,satukan pikiran dan perasaan akan membuat aktivitas hidup kita berjalan normal dan ternikmati.

Bekerja,bersantai,beribadah,makan,minum,mengemudi,meeting,kencan,apapun yang kita lakukan jika dilaksanakan dengan hati dan pikiran yang bersatu maka akan berjalan dengan baik dan ternikmati.

Satukan hati dan otak,satukan pikiran dan perasaan dalam kesadaran yang sama,maka aktivitas pun normal,lancar dan ternikmati.

Selamat beraktivitas rekan semua.

Minggu, 10 Februari 2013

Kurangi Efek Buruk Merokok dengan Olahraga

Banyak berolahraga membuat kualitas kesehatan siapapun akan lebih baik.Ilustrasi :flickr.com
Mungkin tulisan ini hampir sama dengan pengalaman Anda,pembaca yang sudah terlanjur jadi pecandu rokok kelas berat.Artikel ini bukan artikel kesehatan tentang merokok,tetapi hanya sekedar tips untuk mengurangi efek buruk akibat merokok sesuai pengalaman sehari-hari.

Sekedar berbagi info,karena disamping banyak pembaca yang tidak suka dan sadar dengan bahaya akibat merokok,tetapi pasti ada pula bahkan banyak rekan pembaca yang sudah terlanjur kecanduan jadi perokok kelas berat.

Satu hal yang utama,bahwa saya sepakat bahwa kebiasaan merokok adalah kebiasaan yang akan berakibat buruk kepada jasmani dan rokhani manusia.Merokok bisa menyebabkan gangguan jantung,gangguan kesehatan janin,sesak nafas dan penyakit paru-paru serta akibat buruk lainnya.

***

Namun,jika ! Jika sahabat sudah terlanjur mencandui dan saat ini tidak bisa berhenti merokok,saya berbagi pengalaman bahwa kualitas kesehatan perokok bisa dibantu untuk menekan efek negatif dan akibat buruk rokok kepada tubuh kita.Salah satunya dengan selalu berolahraga dan banyak bergerak, diyakini bisa mengurangi sedikit resiko terburuk akibat merokok.

Saya lihat kenyataan,bahwa di sekitar tempat saya banyak saudara,teman dan tetangga yang perokok berat,namun badannya tetap "kelihatan' seperti sehat-sehat saja,berumur panjang dan jarang mengeluh sesak nafas atau pusing karena racun rokok.

Kuncinya,mereka meskipun perokok berat,beberapa di antara mereka bahkan menghisap rokok bisa 2 bungkus sehari semalam rokok kretek tanpa filter.Atau tetangga saya yang petani dan para pegawai kasar serabutan,mereka merokok dari lintingan tembakau dengan bahan kertas Pahpir.Rahasianya mereka banyak bergerak,berkeringat olahraga.

Gaya merokoknya seakan tidak pernah berhenti sambung menyambung dari linting yang satu ke linting berikutnya.Hingga ada yang menampung puntung rokoknya di sebuah kaleng bekas Biskuit ukuran sedang.Mereka semua adalah perokok kelas berat.

Saya perhatikan,tubuh mereka meski pasti batuk-batuk,namun kelihatan normal-normal saja,ada satu dua orang malahan pemain sepak bola team kampungnya,bermain bola jadi bintang lapangan di kelasnya,hehe..!

Ternyata,mereka selain suka merokok setiap hari tetapi diiringi pula oleh gerak olahraga yang menguras keringat setiap harinya,dengan sadar atau tanpa disadarinya.Mereka para tukang tembok,tukang nyangkul,tukang kebun,tukang panggul,dan yang suka bekerja setia hari mengeluarkan dan berpeluh cucuran air keringat karena aktivitas pekerjaannya.

Intinya,mereka banyak bergerak secara fisik dan tidak terlalu banyak pikiran yang menimbulkan stress.Makan minum yang cukup,badan bergerak sampai berkeringat setiap hari dan pikiran tidak terlalu diperas memakai otak.Rupanya itulah yang membuat mereka meskipun pecandu rokok tetapi otot-otot mereka sangat bagus,terbentuk alami,kekar,dan sehat karena keringat selalu keluar setiap hari.

Nafas merekapun baik-baik saja,karena mereka bangun di waktu Fajar Subuh,menghirup oksigen yang masih baik dan banyak,makan tidak pernah telat,lalu beraktivitas selanjutnya banyak gerakan otot sampai keringat bercucuran.

Lalu,bagi pembaca yang tidak berada di "zona otot' dalam bekerjanya,banyak menggunakan otak dalam bekerja dan sebagai pecandu rokok,apakah harus bercucuran keringat seperti mereka ?

Maksud saya,ya betul...! Tentu dengan cara yang nyambung dengan kondisi anda.Dengan berolahraga rutin setiap hari sampai keringat bercucuran.Berolahraga rutin sampai keringat deras mengucur,logikanya akan memungkinkan paru-paru menghirup udara dan oksigen lebih banyak,sirkulasi pertukaran oksigen dan karbondioksida di paru-paru jadi lancar,selain peredaran darah juga lancar semua.

Peredaran darah yang lancar akan menjadikan sistem pertahanan tubuh terhadap berbagai penyakit jadi kuat dan tanggguh.

Banyak bergerak,olahraga teratur setiap hari sampai keringat deras bercucuran.Insya Allah meskipun Anda seorang pecandu rokok,kondisi kesehatan tubuh kita akan sedikit lebih baik daripada yang perokok dan malas olahraga.

Yang terbaik adalah "Berhenti merokok dan teratur giat olahraga,gan.Tentu saja..!" Salam hangat.

Kamis, 07 Februari 2013

Benarkah Kurma adalah Obat Kuat ?















Sebagaimana macam buah-buahan,buah Kurma mempunyai kandungan karbohidrat yang terbesar juga dari setiap komposisi per porsinya.Ada semacam mitos bahwa Kurma dalam berbagai jenis bisa membuat kejantanan lelaki menjadi kuat ketika berhubungan.

Secara makanan tentu saja akan menghasilkan energi,namun banyak dimitoskan buah Kurma sebagai obat kuat ? Ah menurut pengalaman saya sangat kurang tepat,apalagi bila dibanding dengan jenis tumbuhan sejenis Ginseng atau Buah Pinang di kampung kita.buah kurma kalah khasiat instannya.

Orang Arab tekenal kuat seks-nya sebenarnya bukan melulu karena makan terus buah Kurma.Tetapi kejantanan mereka didukung oleh postur tubuh yang memang dari sononya sudah ada gen sebagai bentuk tubuh pada umumnya orang jazirah ini,dan terutama saat ini mereka makan minum sehari-harinya  cukup banyak mengonsumsi makanan dan minuman yang sehat,higienis,bergizi dan porsinya banyak.

Kegiatan ketika  berhubungan suami isteri selain menyertakan faktor emosi dan psikis juga 80 persen adalah kegiatan otot.Kerja tenaga atau otot fisik,perlu stamina,memerlukan asupan makanan yang baik,sehat,bergizi dan banyak mengandung vitamin serta mineral.Untuk memantapkan kekuatan fisik dan energi tubuh selama berhubungan intim.

Meskipun makan kurma banyak-banyak misalnya,jika pola makan dan gaya hidup sehari- hari kurang sehat,maka pengaruh makan kurma dengan mengharap ada gairah instan,pasti akan mengecewakan.Tidak berpengaruh dengan siginifikan dalam waktu yang singkat.

Untuk kekuatan dan kepuasan berhubungan intim suami isteri,tetap saja gaya hidup dan pola hidup sehatlah yang terbaik.

Berolahraga secara teratur,selalu mengonsumsi makanan dan minuman yang sehat,bergizi,banyak mengandung vitamin dan mineral serta cerdas mengelola emosi dan pikiran dengan baik.Mengelola penyebab dan gangguan stress dengan baik,itu semua adalah cara terbaik untuk membuat Pria kuat di ranjang dan kaum wanita menikmati sehingga kedua belah pihak sama-sama menikmati dan memperoleh kepuasan.

Mitos makan Kurma akan membuat lelaki kuat berhubungan badan memang tidak salah-salah amat.Namun dipastikan,Anda akan kecewa jika gaya hidup anda tidak sehat lalu ketika mau berhubungan intim hanya mengandalkan makan kurma untuk membuat kekuatan anda.

"Berharap kuat dengan instan hanya dengan makan buah kurma menjelang hubungan badan,ah tidak terlalu pengaruh tuh..!"

Buah Kurma hanyalah buah yang biasa saja dalam hal hubungannya dengan beredar Mitos,yang menganggap bahwa buah Kurma sebagai buah yang bisa membuat kaum pria perkasa.

Mitos ini menurut pengalaman saya tidak terlalu "dahsyat".Pengaruhnya bagi kekuatan kejantanan pria,biasa-biasa saja.

Tanaman dan buah-buahan yang ada di tanah air bahkan lebih banyak dan telah terbukti secara medis maupun hanya pengalaman,yang khasiatnya bisa membuat pria perkasa dan hubungan suami isteri Anda menjadi lebih baik dan lebih puas dari biasanya.

Macam-macam tumbuhan dan tanaman tanah air yang bisa membangkitkan gairah serta menolong membantu Anda jadi perkasa,sangatlah banyak.Insya Allah suatu waktu nanti akan saya tulis di posting yang lain.

Terima kasih sudah membaca.


Senin, 28 Januari 2013

Penyebab Jerawat Ada Yang dari Makanan

Makan terlalu banyak telor,kacang-kacangan,gorengan,makanan yang pedas-pedas dan berbagai makanan lainnya,bagi sebagian orang yang peka dan alergi akan menimbulkan muncul jerawat di bagian muka atau badan anda.

Jika ingin jerawat penyakit itu tidak muncul.Caranya,jauhi saja dengan tidak mengonsumsi makanan tersebut,atau menghindari jenis makanan yang sudah anda ketahui melalui pengalaman sendiri.Yang jika dimakan suka menimbulkan jerawat.

Selain itu,perhatikan faktor kebersihan badan dan kesehatan anggota tubuh.Termasuk kebersihan pakaian,kebersihan seluruh organ tubuh.Mandilah paling tidak 3 kali sehari atau lebih,pakailah pakaian yang bersih,termasuk jangan memakai handuk atau sapu tangan bersama dengan orang lain.

Kebersihan tubuh,kontrol mengkonsumsi asupan makanan yang berpotensi alergi dan bersabarlah jangan dipencet-pencet ketika jerawat muncul.Kelola stress dengan baik,istirahat yang cukup,tidak sembarangan mamakai produk kosmetik,kasih tubuh tidur yang cukup,tidak begadang setiap malam.

Itu semua adalah cara paling baik untuk menghindari tumbuh jerawat yang meskipun tidak terasa sakit,namun cukup mengganggu penampilan kita.,terutama untuk kaum wanita.

Salam selamat pagi semua.Terima kasih sudah membaca.

Minggu, 20 Januari 2013

14 Hal ini Bisa Membantu Keselamatan Mengemudi di Jalan

Penyebab kecelakaan lalu lintas terbanyak adalah kelalaian si pengendaranya,human eror.Mungkin pengendaranya sebagai seorang yang bodoh,kelelahan,stress,grasa-grusu,terserang penyakit ketika mengemudi,belum terampil nyopir tapi sudah ke jalan raya bahkan karena sombong dan mengabaikan aturan mengemudi yang baik dan benar.

Intinya,semua itu adalah bentuk kelalaian pengendara ketika di jalan raya.Kadang untuk menutupi kesalahannya, rasa sombong selalu ada dengan tidak mengakui kalalaian yang dilakukannya di jalan raya.Ketika sudah mencelakai orang lain mereka suka mengatakan: "Oh,itu memang sudah nasibnya atau takdirnya".Padahal sebenarnya sang oknum ceroboh mengendara sebelumnya.

Berbagi kali ini,maaf bukan hendak menggurui.Sama sekali tidak,hanya saling mengingatkan saja,barangkali ada manfaatnya,sesuai pengalaman saya selama hidup di jalanan.Mati dan hidup,selamat dan celaka seseorang adalah urusan takdir Tuhan,itu menurut keyakinan kita pada umumnya.Namun tidak ada salahnya jikalau kita berusaha untuk menghindari "nasib buruk' terjadi kecelakaan ketika mengendarai kendaraan bermotor.

Selamat diri kita sebagai pengendara juga selamat bagi orang atau pihak lain.Bukankah itu akan berjalan dengan indah perjalanan berkendara kita? Jikalau selalu selamat sampai tujuan.

Usaha dan ikhtiar berikut Insya Allah (bila Tuhan mengizinkan) bisa mengurangi resiko kecelakaan di jalan raya,ketika kita berposisi sebagai pengemudi.

1.Kalau yang muslim,selalu baca Bismilllah ketika mau berangkat.Berdoa.

2.Pastikan kondisi tubuh dalam keadaan sehat dan normal

3.Pastikan kondisi semua sistem mobil atau motor anda dalam keadaan layak jalan.

4.Minum air putih sebelum berangkat 1 atau 2 gelas ukuran sedang.

5.Tenangkan pikiran dan konsentrasi di jalan.Saya sarankan untuk tidak terlalu banyak melirik ke navigasi elektronik atau peta elektronik dan semacamnya.

6.Jangan membuka SMS bahkan menelepon ketika mengemudi,kecuali untuk menerima telepon yang sangat darurat.kalau buat sekedar bercanda lebih baik telepon ditutup.

7.Ingat selalu,membawa mobil atau motor jika menabrak orang.Anda bisa jadi pembunuh tidak sengaja.Membunuh orang lain karena kelalaian kecil saja.Misalnya membuka SMS yang sepele ketika mengendara.

8.Prioritaskan kendaraan yang ada di jalan raya utama ketika mau masuk ke jalan raya.Setelah agak lengggang barulah kita masuk ke jalan utama.Hal ini,berlaku juga ketika kita mau masuk ke jalur putaran yang ada lingkarannya,utamakan dahulu kendaraan yang ada di lingkaran,setelah lenggang barulah kita masuk jalur lingkaran itu.

9.Ketika di lampu merah,biasakan ketika lampu sudah kuning anda berhenti saja.Jangan sombong dan tergesa lalu melabrak lampu merah.Di jalan itu tidak ada kesombongan,semuanya sama sebagai sopir.Sebagai pengguna jalan umum,jalan yang dibiayai bersama dari duit iuran keringat semua warga.Jadi tak pantas sombong di jalanan.

10.Berjalanlah selalu di bahu jalan sebelah peruntukkannya,kalau di Indonesia di sebelah kiri.Atau yang di sekitar Saudi berjalan selalu di bahu jalan sebelah kanan.

11.Biasakan selalu disiplin berjalan di bahu peruntukkan mobil kita (di kanan atau kiri jalan),jangan melewati garis tengah jalan jika di satu jalur.Walaupun jalan raya dalam keadaan lengang atau kosong tidak ada kendaraan lain.

12.Ketika di belokan,meskipun tidak ada mobil lain di arah berlawanan,biasakan belok dengan sedikit mepet ke bahu peruntukkan jalan mobil kita.Beri arah yang longgar dan besar bagi mobil dari arah berlawan.Ini menghindari ada pengemudi yang "slebor' suka out dari jalurnya ketika sedang berbelok.

13.Patuhi selalu marka batas kecepatan maksimum,jangan terpengaruh oleh laju teman searah kita yang berjalan melebihin batas kecepatan maksimum.Biarlah kita disangka sedang belajar,tetapi selamat sampai tujuan.

14.Tetap waspada dan konsentrasi.

Selamat mengemudi,selamat beraktivitas.Terima kasih sudah membaca.

Minggu, 06 Januari 2013

Me-Refresh Suasana Hati oleh Minyak Wangi

Mood anda saat ini sedang tidak baik ? Atau suasana hati sedang jenuh.loyo dan kurang bergairah ? Terasa dunia mumet dan sempit ? Kecapaian,lelah,tak bersemangat,pikiran ngawur dan sumpek ?

Bisa jadi semua itu karena pikiran dan hati sedang lelah,jiwa anda sedang dilanda stress ringan atau bahkan stress berat.

Mari coba cara klasik berikut yang sebenarnya sudah tak asing lagi.Namun suka dilupakan atau terlupakan.Caranya mudah dan tidak terlalu ribet melakukan "ritual"nya.Yaitu :

Bangkit dan segera mandi dengan tenang,rasakan kenikmatan setiap guyuran dan percikan air yang membasahi tubuh anda.Keramaslah dengan shampoo favorite anda.Lalu nikmatilah kesegarannya!

Setelah mandi dengan "sepenuh hati dan jiwa anda",lalu berpakaian yang baru dan semprotkan minyak wangi dengan wangi kenangan indah anda.Rasakan suasana indah di masa lalu itu hadir kembali saat ini.Hirup wanginya dengan lembut,perlahan dan sepenuh segala perasaan.

Semprotkan pula pewangi ruangan dan seluruh ruangan rumah anda.Semprotkan pula ke kamar mandi,dapur dan ruang keluarga.

Selamat merasakan suasana wangi sepanjang hari,lalu santailah di meja makan atau di tempat kesayangan dengan menikmati segelas kopi atau teh manis sesuai selera.

Bagi yang senang musik,putar pula alunan musik dengan sayup-sayup nan lembut.

Teman blogger saya bilang,hidup ini hanya satu kali kawan,dan mari kita rayakan ! Mari kita syukuri dan nikmati saat ini.Dengan segala kebaikan dan suasana positif.

Salam hidup yang selalu segar,kalau bukan diri kita yang "me-refresh" diri dan jiwa kita,lantas siapa lagi bukan?

Kalau bukan diri kita sendiri.

(ADS-bicom)


Senin, 03 Desember 2012

Foto Sekitar Masjid Kuba dan Gunung Uhud



Ada papan peringatan dan dakwah agar aktivitas Ziarah atau ritual ibadah tidak melenceng dari
syariat Islam yang sesuai Al-Quran dan Al Hadist (syariat Islam).





Jumat, 23 November 2012

Lari Pagi di Taman Kota,Al Rawabi Riyadh



Taman kota atau Hadiqah (Bhs.Arab) terutama di Riyadh sangat banyak,hampir di setiap blok perumahan selalu ada taman.Baik yang dibangun oleh pemda setempat maupun yang dibangun oleh jamaah keluarga tertentu warga kaya di Saudi,gratis terbuka untuk umum.

Karena di Riyadh kondisi keamanannya sangat baik.Di taman kota Riyadh jika jalan-jalan dinihari sekalipun jangan takut ada jambret atau penodong,walau sekali-kali pernah terjadi tetapi itu tidak sebanyak kasus di tempat lain.

Paling-paling hanya ditanya polisi patroli jikalau kita terlalu malam berada di tamannya.Kalau dokumen kita lengkap,ya lancar-lancar saja,kadang polisi hanya bertanya sedang apa anda di sana dan terus berlalu.

Ada juga sih taman yang dibatasi waktu kunjungannya,misalnya di taman-taman kota komplek Musium Raja Abdul Aziz di daerah Distrik Hayyi Dira dan sekitar dekat Distrik Batha.Namun jika di taman-taman lainnya asal tidak berisik ya aman-aman saja,malah jika malam Jumat mau begadang sampai pagipun tidak masalah.

***
Saya sendiri jika Jumat pagi menjadi bebas tidak kerja,karena sekolahan libur di hari Kamis dan Jumat.Pagi tadi saya sempat jalan-jalan,lari pagi dan keliling taman dekat tempat tinggal saya.

Tidak seperti di tanah air,di kampung saya jika pagi hari libur di lapang atau taman kota,selalu banyak orang-orang yang berolah raga,tetapi di sini tak banyak warga Saudi yang berolahraga.

Ketika saya tiba di taman tersebut,hanya mendapati dua orang pria Mesir,dua pria India pegawai toko dan beberapa pemuda tanggung asal Philipina serta dua orang WNI bersama saya.

Taman kota ini termasuk taman berukuran sedang,kira-kira luasnya hanya 1,5 ha,ada fasilitas WC umum,mushola,lampu taman,tempat bermain anak dan lintasan untuk berlari atau sekedar jalan-jalan.

Saya masuk taman ini pagi buta,sengaja shalat Subuh di mesjid terdekat.Lalu setelah sembahyang langsung jalan-jalan sambil menikmati suasana awal musim dingin,cuaca khas gurun sahara.Suhu udara antara 23 s.d 27 DC ditambah saat Matahari baru terbit di ufuk timur,menajdikan suasananya seperti rasa hawa Indonesia.

Sangat segar dan menyenangkan,jalan-jalan dan lari pagi membuat tubuh dan pikiran sedikit lega dan bergairah.

Ini ada foto-foto sekitar itu lumayan walau saya ambil dengan kamera 5 MP dari ponsel dan amatiran.

Taman ini baru dibangun belum tumbuh rumputnya,biasanya kalau yang sudah lama semua bagian taman dipenuhi
rumput hias yang hijau.(Koleksi pribadi :bernadaindo.com)
Salah satu Taman Kota (Hadiqah) di Al Rawabi-Riyadh.KSA.