Senin, 20 Agustus 2012

Duh TDL Listrik Bakal Naik Lagi...!

Informasi akan naiknya Tarif Dasar Listrik tahun depan sudah menghangat,bahkan pemerintah melalui Kementerian Keuangan telah memberi keterangan lewat pernyataan Menteri Keuangan,Agus Martowardojo.

Tahun depan pemerintah memang berencana mengajukan kenaikan tarif listrik. Namun kenaikannya dilakukan secara bertahap tiap 3 bulan sekali,demikian Menkeu mengatakan seperti dimuat detik.com (19/08/12).

Menurut pandangan saya meskipun alasannya pasti selalu begitu yaitu atas nama kepentingan rakyat dan atas nama agar subsidi tidak jatuh juga ke kalangan orang kaya,termasuk alasan untuk lebih mengelola subsidi dengan baik,dalam hal ini ...pemerintah mengapa kok suka "merepotkan diri sendiri ya..?".

Coba contohnya,subsidi BBM dcabut,lalu cape-cape membuat kartu orang miskin,lalu uang tunainya dibagi-bagikan secara manual dan mendidik rakyatnya jadi bermental pengemis,sekarang TDL listrik akan naik juga dengan alasan dicabut subsidi agar rakyat kecil merasa adil dan yang kaya bisa tidak memakai duit subsidi listrik itu.

Saya sebagai awam memang seharusnya saya DIAM,jangan banyak cing-conglah apalagi pendidikan dan jabatan enggak punya,lalu saya pun bukan siapa-siapanya negeri ini,saya hanya sebagai salah satu warga yang selalu taat membayar pajak dan berbagai iuran saja,sebagai rakyat sebagai konsumen Listrik juga dan konsumen berbagai perusahaan negara lainnya.

Artinya meskipun saya orang kecil nan papa,tetapi mash ada hak untuk bersuara hehe....meskipun wuih suara ini hanya bagaikan suara bisikan si bisu di tengah hiruk pikuk oran pintar dan banyak cingcong di tengah pasar,begitu ibaratnya.

Namun semoga opini orang kecil ini bisa menambah suara-suara getar idealisme yang lain yang sedikit peduli dengan berbagai kebijakan yang belum saatnya dilaksanakan pemerintah kita.

Yaitu ketika misalnya TDL naik secara umum,dampak secara awam dan langsung terasa rakyat adalah inflasi anggaran keluarga.......!Harga-harga kebutuhan pokok akan naik,kedua pasti tambah memberatkan uang ketat isteri saya dan beberapa juta isteri-isteri warga negara RI miskin lainnya,yang entah tahu atau tidak apa itu pengalihan subsidi dan sebagainya,yang kami tahu jika TDL naik, maka uang di dompet kami akan berkurang dan menambah beban pengeluaran rutin bulanan yang sudah megap-megap dengan tidak naik listrik sekalipun.

..................?

Oh tentu saja kami mengerti pak,...maksudnya sedikit mengerti bahwa jika subsidi ditarik artinya negara jadi punya duit cadangan yang tadinya buat "nalangin'bayar listrik kami ya...?,lalu bapak-dan ibu sekalian akan mengatakan kepada rakyat,bahwa nanti uang cadangan subsidi listrik ini bisa dialihkan ke proyek lain misalnya atau bidang lain,tetapi itu dampaknya tidak terlalu terasa dan kami sudah tidak percaya lagi pengalihan berbagai uang subsidi yang ditarik itu akan tepat sasaran sepenuhnya.

......Ehm..ehm..kok saya bisa ya nulis ini..wah....biarin ah lagi pengen gan hehe..lanjuuutt..!.....

Ok boss,TDL naik juga enggak apa-apalah tetapi mbokya kenakan saja kepada kalangan yang sudah mapan,kenaikan TDL dikenakan bagi pengguna listrik di atas 1000 kwh misalnya.

......wah udah gan,saya sudah keterlauan nih ber'opini' tentang ini,yang jelas jangan bertameng demi keadilan subsidi lantas pemerintah terus dengan mudah memakai jurus "cabut subsidi" ,...sedikit -sedikit cabut subsidi anu,cabut subsidi ani,,lcabut subsidi anu,cabut subsidi A,subsidi B dan sebagainya,lalu uang rakyatnya di embat para bangsat koruptor..nah ini yang menyakitkan rakyat.

Salam Merdeka...!

0 comments: