Tampilkan postingan dengan label UMKM. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label UMKM. Tampilkan semua postingan

Selasa, 04 Juli 2023

Sepeda Kopi atau Kopi Sepeda

Kawasan kota Jakarta pusat "dikuasai" oleh jaringan group pedagang kopi instan memakai sepeda.

Sepeda bukan kendaraan bermotor,terus bisa didorong di panggul jika perlu kalau bertemu jalan buntu.

Sepeda di jalanan kota tidak dilarang seperti kendaraan Becak zaman dahulu,khususnya di wilayah DKI Jakarta 

Memanfaatkan jarak terlalu jauh ke kios atau warung di komplek perkantoran atau tempat wisata dan gedung-gedung mewah di daerah ini,para pedagang kopi instan menggunakan sepeda untuk tempat berjualannya.

Selain bersifat mobile,jualan kopi instan di sepeda dianggap lebih lincah dan praktis untuk menembus pasar konsumen kopi murah instan di antara antar gedung dan kantor yang memang tidak ada mengijinkan ada warung atau kios di depannya.

Sedangkan pejalan kaki dan pegawai atau karyawan membutuhkan minum kopi untuk sekedar jeda istirahat atau menemani mereka nongkrong di depan kantor.

Kreatif dan tentu salut kita pada semangat berusaha mereka ini.

Meskipun sedikit agak runyam hehe untuk pemandangan di trotoar bersih dan rapi,tetapi kadang saya juga jajan ngopi membeli pada mereka.

Seduh kopi hitam,guyur air panas dari termos dan kopi instan siap diseruput walau hanya diseduh di cup plastik tipis yang jika tak hati-hati bisa luber itu air kopi panasnya.

Untuk harga mereka mematok harga pasaran sama dengan harga kalau kita membeli dari warung kopi di ujung gang atau kampung kita.

Selamat berjuang kawan,jangan lupa bawa selalu tempat sampahnya,jaga kebersihan dan kita semua menjemput rezeki dari segala jalan dan bentuk usaha.

Semoga halal dan berkah,hasilnya untuk menghidupi anak istri,bahkan ada yang mampu membiayai kuliah anaknya hasil dari berjualan kopi instan bersepeda di kota Jakarta.

Ini sebagian aktivitas mereka saya foto di jalan Cikini Raya Menteng Jakarta pusat.

Pedagang Kopi Sepeda di Cikini
Jakarta Pusat ( Foto milik bernadaindo)


Di Cikini Jakarta Pusat

Kamis, 30 Maret 2023

Jangan Berhenti,Teruslah Tambah Ilmu Pengetahuan Tentang Usaha Kecil Kita

Salahsatu penyebab gagal sukses suatu pencapaian tujuan adalah ketidaktahuan.

Pengetahuan yang kurang tentang bidang yang sedang kita lakukan,terutama dalam bidang usaha kecil yang tengah dijalankan adalah menjadi penyebab utama usaha kita susah maju bahkan bisa bangkrut atau hancur.

Usaha kita sekecil apapun bentuk usaha memerlukan skill yang baik dan tepat,ilmu pengetahuan tentang bidang termaksud dan selalu menambah wawasan tentang manajemen sekecil apapun sistem yang sedang kita lakukan.

Sebaiknya se-sederhana apapun bidang usaha yang sedang kita lakukan,anggaplah dalam tindakannya itu suatu proyek yang harus dirancang,direncanakan,dan dilaksanakan dengan baik.

Fungsi dan konsep manajemen diperlukan untuk upaya agar tujuan usaha kita berjalan lancar,efisien dan efektif sekaligus produktif.

Dalan level teknis tertentu,skill di bidang usaha kecil kita harus terus diasah sehingga lebih terampil dan menjadi lebih ahli dalam bidangnya.

Tambahkan pula penambahan ilmu dan pengetahuan khusus bidang tersebut.Tetap fokus,rencanakan,lakukan,dan selalu mengontrol lebih detail dan lebih tajam.

Lakukan segera mitigasi resiko terburuk,agar kondisi buruk tidak melanda ke usaha kita.

Jika ada kesalahan jangan cepat menyerah dan hanya menyesali yang sudah terjadi,tetapi cepatlah memperbaikinya dengan lebih baik.

Salah,perbaiki,salah lagi,perbaiki lagi,salah lagi perbaiki lagi,evaluasi lalu bertindak lagi dan lagi melakukan perbaikan terus menerus sampai pada target yang sudah kita rancang sebelumnya.

Tetapkan semua proses agar mencapai visi usaha kita,jalankan terus misi menuju keberhasilan kita dengan terus melangkah dan berproses 

Apapun usaha kecil,sedang atau besar pun,pada dasarnya jangan bosan untuk terus mengevaluasi dan memperbaiki kekurangan-kekurangannya,salah satunya lewat terus mencari tahu,terus mempelajari dan menambah ilmu pengetahuan tentang bidang usaha kita.

Cara menambah ilmu pengetahuannya sangat banyak cara untuk zaman sekarang,bisa dengan cara formal sekolah lagi atau kuliah jurusan yang sesuai usaha kita,dari ikut seminar,pelatihan,atau dari media internet secara informal,seperti belajar dari platform YouTube,dari situs dan website yang materinya sesuai bidang usaha kita,dari media sosial dan sumber-sumber lainnya secara online.

Hal apapun tidak akan ada yang terjadi seratus persen sempurna,tetapi minimal pencapaian mendekati 90 persen saja ke arah tujuan utama usaha kita,hal tersebut sudah bisa usaha Anda itu dikatakan berhasil dan tentu akan memanen buah keberhasilannya itu walau ikhtiar kita belum mencapai sempurna 100 persen.

Tambah ilmu dan pengetahuan terus menerus terutama tentang bidang Anda,dan tetap fokus pada visi kesuksesan lalu jalankan misi dengan benar,Insya Alloh usaha kita akan berpotensi dan berpeluang sukses lebih besar 

Selamat sore selamat beristirahat pembaca setia bernada dimanapun Anda berada.

Baca juga yang ini:

Warna-warni Kehidupan Bag.3

(AWD,30/03/23)

Sabtu, 25 Maret 2023

Masih Bingung Hidup Mau Jadi Apa?

Khusus untuk kaum muda yang seumuran SLTA  atau SLTP kelas IX.

Pada dasarnya ada dua pilihan secara umum untuk jadi apa dan mendapat pekerjaan sebagai apa untuk bisa mandiri di usia dewasa.

Pilihan itu secara umum ada 2 macan pilihan.

1.Jadi pegawai,buruh,atau karyawan.

2.Jafi wirausahawan,jadi pedagang,atau pengusaha.

Untuk pilihan pertama sesuai levelnya mulai dari jadi pegawai informal atau pegawai formal.

Jadi pegawai atau karyawan misalnya mau jadi pegawai negeri,pegawai perusahaan besar,pegawai negeri sipil,atau jadi pegawai BUMN dan semacamnya.

Jadi pegawai mendapatkan gaji atau penghasilan dari gaji atau upah dari pihak lain.

Sesuai tingkatan atau levelnya,pilihan ini membutuhkan ilmu pengetahuan yang baik,sesuai dan formal.

Pada pilihan ini Anda diperlukan,diharuskan mempunyai sertifikat atau ijazah dengan nilai yang baik,karena keahlian atau profesional Anda untuk pertama kali dilihat. dari nilai ijazah terakhirmu.

Untuk tingkat sarjana agar mudah mendapat pekerjaan dan penghasilan yang baik dan prestise bagus,nilai IP tinggi wajib dicapai.

Setelah memiliki nilai ijazah bagus dan maksimal,perjuangan masih harus lulus testing intern lembaga atau tempat melamar kerja Anda.

Serangkaian psikotest dan test-test khusus akan dilalui oleh Anda yang berminat jadi pegawai atau karyawan di semua level.

Jika pilihan hidupmu pada nomor satu di atas tadi maka Anda harus mempersiapkan diri,untuk bisa kuliah di Perguruan Tinggi yang sesuai dan terpercaya.

Juga harus berprestasi,meraih nilai ijazah yang tinggi.Serta harus berkepribadian yang baik dan mempunyai catatan kelakuan baik dengan bagus.

Untuk jadi pegawai yang bergaji besar,prestise yang baik,dan mempunyai kedudukan oke,maka Anda wajib kuliah dengan prestasi yang cemerlang.

Jika studinya jelek,sangat susah bersaing dengan temanmu yang mungkin mempunyai nilai ijazah lebih bagus darimu.

Itu syarat normal jika pilihan hidupmu ingin bekerja sebagai karyawan atau pegawai yang dihargai dengan tinggi dan terhormat.

Harus kuliah di perkuliahan yang sesuai,berprestasi,nilai terbaik,maksimal di ijazah sarjanamu.

Dan,jika pilihanmu ingin usaha mandiri,tentu jenjang pendidikan tidak terlalu dituntut harus tinggi.

Cukup punya minat,gairah,niat yang kuat,punya skill dagang,dan berani mandiri,sudah bisa Anda berjalan memenuhi kebutuhan hidupmu.

Jadi seorang pengusaha bisa dimulai dari jadi pedagang dulu,lalu asah terus skill dagangmu hingga berkembang jadi pengusaha.

Menurut pendapat saya,pendidikan walau hanya mampu sampai SLTA saja sudah cukup untuk jadi wirausahawan.

Karena pada pilihan ini skill dan pengalaman berdaganglah yang harus dimiliki dan diasah lebih baik,hal ini bisa belajar sambil bekerja.

Adapun untuk pengembangan wawasan dan ilmu pengetahuan tentang perdagangan,manajemen dan sebagainya,saat ini tambahan wawasan ilmu pengetahuan perdagangan bisa Anda dapatkan secara informal dari internet,tanpa harus kuliah wawasan Anda bisa dapatkan dari jalan informal ini.

Nah,sekarang tinggal menyesuaikan dengan situasi dan kondisi dirimu.

Mau hidup jadi pegawai...atau mau jadi pengusaha atau usaha mandiri yang bisa dimulai dari jadi pedagang dulu.....?

Selamat berpikir dulu ya.....!

#bernadaindo.blogspot.com,#peluang usaha,#memilih jalann hidup,#kawula muda,unkm.

Kamis, 22 Desember 2022

Usaha Kecil: Nafsu Ekspansi Berakibat Buruk

Terlalu bernafsu dalam durasi singkat buka cabang jor-joran adalah bagus,artinya menggali sumur uang lebih banyak lubang dan lebih banyak omset.Tetapi jika dilakukan tanpa perhitungan yang matang akan bertemu dengan kewalahan mengelola.

Tidak jarang cabang yang sudah kadung dibuka dan sudah menelan modal pertama akhirnya mangkrak dan tidak terkelola dengan baik.

Untuk jenis usaha kecil misalnya,ketika usaha kecil utama dan pertama sukses,tentu akan membuat keuangan Anda "berlimpah",dan biasanya pada titik itu berbarengan pula dengan semakin naik daun nama baik,kepercayaan orang,omset terus menanjak naik,untung terus dan jiwa muda akan mengundang Anda menjadi sedikit "rakus" ingin segera ekspansi dan membuat sumur -sumur usaha lainnya.

Secara semangat tidak salah-salah amat,bersemangat buka lagi dan lagi buka usaha di sana sini.Tetapi secara tubuh dan pikiran Anda akan merasakan kelelahan dan kewalahan mengelola itu semua.

Daripada lelah dan tidak terurus menurut saya,lebih baik kita tekun dahulu di usaha pertama dan utama,kalaupun tetap mau ekspansi,sebaiknya dilakukan tidak serakah,lanjutkan dengan tenang tapi mantap.

Mungkin buka cabang satu buah sesudah tahun pertama usaha utama.Lalu kuatkan dahulu cabang baru tersebut,sesudah mandiri dan menguntungkan maka lanjutkan ke cabang usaha yang ketiga dan seterusnya dengan tenang

Diangsur dan lakukan pengembangan usaha satu persatu dengan perencanaan yang matang.

Menurut pengalaman saya,lebih baik satu usaha utama dahulu hingga betul kuat dan mapan,usaha sehat selalu menguntungkan dan terjamin 90 persen keberlanjutannya.

Sementara pertahankan dulu status itu,setelah sehat usaha pertama baru kita melakukan pengembangan dengannya ekspansi usaha dengan penuh perhitungan dan memang kita mampu mengelolanya dengan baik.

Nota Bene: Artikel ini hanya pengalaman pribadi saja.Untuk Anda ya...terserah Anda bos..! Pilihan terletak pada tangan Anda.
Salam. Sukses.Salam Usaha kecil.

Selasa, 29 November 2022

Gaji UMR dan Kecanduan Rokok

Mohon maaf,bukan ikut campur urusan pribadi kamu terutama anak muda yang baru masuk kerja dan baru gajian sebesar UMR tempat kamu bekerja.

Sebagai orang tua,saya punya anak yang bekerja standar upah buruh dengan gaji UMR,kalau mau lebih ada lembur itupun relatif sifatnya,kadang ada lembur dan kadang tidak lembur.

UMR atau UMK di daerah saya sekitaran 2,6 jutaan,gaji anak saya segitu setiap bulan.Masih lajang,belum ada istri atau anak.

Mari kita berhitung...

.Untuk ongkos transportasi pulang pergi kerja 10 ribu per hari,25 hari kerja sebulan 250ribu,ditambah cadangan makan termurah sarapan dan makan siang sama jajan 50ribu per hari,satu juta dua ratus lima puluh ribu sebulan.

Jajan makan minum dan liburan 4 hari taruh saja 400ribu.

Pengeluaran rutin sudah 1.9 juta untuk 3 item pengeluaran saja,ongkos,makan minum,cadangan makan minum liburan.

Gaji 2,6 juta ,sisanya 7 ratus ribu rupiah,itupun kalau rumah indekost 500 ribu atau sisa hanya 200 ribu.

Lalu merokok....? 

Tidak merokok saja hanya sisa 200 ribu..!

Kalau ditambah rokok,20 ribu perhari ada pengeluaran 600ribu per bulan.

Tentu akhir bulan akan ada hutang, Tidak bisa tidak,pasti timbul hutang.

Untuk Anda yang di daerah dengan UMK atau UMR lebih besar mungkin masih ada sisa,tetapi jika merokoknya kesetanan sampai 2 atau 3 bungkus sehari,saya pastikan Anda akan berhutang.

Apalagi yang sudah punya anak istri,pos pengeluaran bertambah dalam jumlah yang banyak.

Semua pilihan hidup kembali ke diri masing-masing,hanya saya berbagi pengalaman apa yang dilakukan anak saya tidak akan bisa menabung jika kebiasaan merokok tidak dikontrol.

Sangat menguras keuangan yang masih bergaji sebesar UMR.

Tentu tak berlaku bagi kamu yang gaji dan penghasilan besar.Kalau gaji besar penghasilan besar yah....tinggal hitung sendiri ya....hehe.

Semua terserah Anda.


Sabtu, 08 Oktober 2022

UMKM: Pembantu yang Nambah Produktivitas

Kegiatan "dagang" pengusaha kecil sering berawal dari serba dikerjakan sendiri.Mulai dari proses pra-jualan,sedang jualan dan sampai beres-beres setelah berjualan.

Wah,cape bukan...? Pasti cape,itulah seninya wirausaha bosku....! Hehe...

Belanja bahan dasar,menyiapkan lokasi,menata item jualan,jadi pelayan,jadi kasir,jadi supervisor,jadi boss juga....wah tentu "gaji" Anda harus besar dong...!

Untung pasti besar,jelaslah tidak ada orang yang harus dibayar upahnya selain diri sendiri.Tentu Anda akan cepat kaya kalau begitu?....bisa ya bisa tidak....!

Untuk bidang yang tak terlalu menguras otot mungkin iya,karena stamina Anda tidak terkuras dan badan tetap sehat.

Tetapi....,bagi usaha yang memerlukan kerja otot yang banyak,tentu tidak bijak kalau semua proses dagang Anda dilakukan sendiri.

Satu atau dua bulan pertama mungkin masih tahan stamina tubuh,tetapi jika berjalan setelah itu dikhawatirkan stamina tubuh menjadi kelelahan dan kecapean.Bisa membuat tubuh loyo dan sakit.

Jika sudah begitu,produktivitas pun cenderung menurun.Untuk itulah saat usaha sudah berjalan,...Anda sekarang butuh pembantu,atau assisten pribadi sebagai pembantu umum.

Kalau bisa cari pembantu yang jujur,ulet,rajin,sehat,masih muda,semangat,satu frekuensi dengan bisnis Anda,serba bisa,bisa mengendarai motor dan mobil,bisa disuruh ini itu......wah sulit juga ya...oh tidak...bisa Anda dapatkan pembantu seperti itu.Banyak.....!

Jika sudah memiliki pembantu yang baik,maka mohon perhatikan dia dengan penghargaan gaji yang baik,minimal UMR setempat,perhatikan kesejahteraannya,perhatikan keberlanjutannya.

Pembantu umum di bisnis Anda,jangan salah...mereka jika semua berjalan baik,bisa berkontribusi menambah keuntungan dan melancarkan bisnismu.

Meskipun statusnya pembantumu,tetapi jadikan ia sahabat dan partner serta teman bisnis yang menyenangkan,menguntungkan semua pihak.

Kamis, 06 Oktober 2022

Duh,Susahnya Disiplin Tepat Waktu

Pernahkah ditegur orang lain karena lalai dan jadwal waktu Anda ngaret atau tidak tepat waktu? Semoga tidak pernah ditegur karena Anda selalu disiplin dengan ketepatan waktu.Apalagi menyangkut dengan janji bertemu atau pembayaran pada pihak lain.

Baik untuk urusan pribadi,keluarga,pekerjaan bahkan bisnis.Seseorang yang lalai dan kurang menjaga ketepatan waktu perlahan akan kurang dihargai oleh orang lain.

Mungkin dalam hal darurat masih bisa mereka maklumi,namun jika sudah jadi kebiasaan itu menurunkan harga diri dan nilai diri di mata orang lain.

Tepat waktu untuk jadwal pribadi,tepat waktu untuk sebuah janji,jadwal tagihan rutin,tagihan kredit,angsuran apapun atau tepat waktu yang melibatkan janji atau jadwal dengan pihak lain.

Jika selalu terjaga dan disiplin satu poin akan mendapat kenaikan penghargaan dan nilai Anda di pandangan orang.

Sekitar lima puluh persen kepercayaan orang lain sudah di tangan Anda,ketika tepat waktu pada sebuah acara pertemuan bisnis atau pertemuan apapun,kesan mereka kepada Anda bahwa Anda layak dipercaya.

Kebanyakan orang sukses di bisnis,studi,dan kebahagiaan hidup adalah orang yang sangat menghargai waktu,terutama tepat waktu saat berhubungan dengan pihak lain.

Misalnya tepat waktu bayar angsuran hutang,tepat waktu ketika jadwal meeting,jadwal kuliah,jadwal rapat RT,jadwal pertemuan usaha dan sebagainya.

Tepat waktu disiplin tidak ngaret akan menaikan harga diri dan kehormatan di mata partner atau pihak yang sedang menggunakan acara waktu yang sama dengan kita.

Disiplin tepat waktu ketika berjanji atau waktu sudah dijadwal bersama merupakan bagian dari harga diri kita.

Sulit memang......tapi bisa diusahakan..!

Selasa, 04 Oktober 2022

Usaha Jasa Setrika Baju

Selain laundry bisnis jasa setrika baju punya peluang bagus.Mulailah dari menyetrika baju tetangga,anak-anak kost sekitar rumah,atau baju teman kerja suami atau istri,teman kerja dan siapa saja.

Perlu menyiapkan Setrikaan yang bagus kualitasnya,pengharum yang disesuaikan,meja kerja,lemari,gantungan yang diatur sedemikian rupa agar tertib dan aman.

Cari tukang setrikaan yang baik,testing dulu sebelum dikerjakan.Ruangan yang khusus bisa memakai kamar tamu atau garasi yang bersih,kebersihan adalah wajib.

Bisa mengontrak kamar atau kios seperti laundry.Dalam perkembangannya mungkin bisa bekerjasama dengan laundry terdekat dan menerima jasa menyetrikanya saja.

Kerjakan dengan amanah dan profesional,pasti akan banyak yang memakai jasa Anda.

Usaha begini saya tujukan terutama ke ibu rumah tangga di perkotaan yang masih bingung harus memulai usaha darimana.

Ok,selamat mencoba rekan semua,mulailah dari hal terkecil,mulai saat ini,mulai dengan diri sendiri dulu.Jika ditekuni pasti akan jadi bisnis yang menguntungkan.

Rabu, 28 September 2022

Jualan Sop Buah dan Kelapa Muda

Orang hidup butuh makan butuh minum,jualan minuman berpeluang laku misalnya dagang Es Campur.
Sop buah adalah minuman yang dicampur aneka buah-buahan,air es dan susu menambah lezatnya es campur tersebut.

Bisa dinikmati dalam keadaan cuaca panas atau dingin sebagai minuman pendamping atau sekedar minum es campur saja yang lezat itu.

Jualan Es Campur bisa juga dipadukan dengan Es Kelapa atau Air kelapa asli saja.Kadang orang mencari air kelapa asli tanpa es dan campuran lainnya untuk minuman kesehatan.

Tempat dan alat-alat berjualannya sederhana tidak memerlukan alat-alat yang rumit dan mahal.Beberapa toples,rak-rak alat mangkok,sendok dan gelas.Mungkin siapkan golok dan pisau serta serutan untuk es balok dan bahan untuk mengepak.

Yang penting tidak jorok,sarung tangan,masker,jaga kebersihan semua komponen dan tempat jualan.

Jualan Kelapa Muda dan Es Campur berpeluang laku dan tetap diminati tua muda anak-anak dan juga dewasa.Semua kalangan pada umumnya menyukai dua jenis minuman sehat ini.

Dagang Minuman Es Campur dan Kelapa Muda.(gambar bernadaindo.blogspot.com)

Jumat, 09 September 2022

Dagang Cuanki Bisa Untung 5000 per Porsi

Pedagang Bakso Cuanki Kaki lima 
Foto koleksi bernadaindo

Bernadaindo,
Dagang kecil memakai pikulan atau model kaki lima margin untungnya lumayan besar bisa 40 sampai 50 persen dari modal.

Cuanki ala kali lima lumayan laris,banyak peminat untuk sekedar menu makan siang atau makan malam.

Lokasi jualan yang paling bagus di dekat Pasar Tradisional,di pemukiman padat penduduk,di even- even kerakyatan,di depan rumah sakit atau sekolahan.

Harga jual masih bisa menjual di bawah 15 ribu atau ada porsi 10 ribu.

Sudah banyak yang mengembangkan menjadi kafe atau kios.

Boleh coba gan....!

Kamis, 08 September 2022

Bisnis Lagi Lesu ? Maju Terus Bos!

Bernadaindo.
Kondisi ekonomi dan daya beli masyarakat kita turun naik.Adalah wajar jika omset penjualan barang kita pun ikut membentuk grafik bergelombang.Kadang hari ini laris manis atau malah besoknya sepi tak ado pembeli...!

Tak apalah yang jelas dagang dan bisnis kita jangan sampai berhenti.Karena jika berhenti artinya ya sudah wasalam sampai disitu perjuangan berakhir.

Tapi jika ingin terus hidup sebaiknya kegiatan usaha kita maju terus,buka terus,dagang terus,konsisten,walau lambat asal merayap,kalau perlu merangkak,atau tertatih-tatih,jatuh bangun teruslah maju,jangan berhenti.

Karena bisnis atau dagang hampir mirip dengan mengadu nasib.Nasib atau omset dan rezeki kita esok hari dan seterusnya adalah rahasia Tuhan.
Tak ada yang bisa memastikan besok atau lusa sepi atau rame dagang kita,atau bisnis kita.Urusan besok rahasia Tuhan.Mungkin sepi atau mungkin rame,mungkin omset besok meningkat.

Yang bijaksana kita lakukan adalah saat ini,perbaiki pelayanan,perbaiki barang dagangan,perbaiki kualitas dagang kita,perbaiki tempat usaha kita,perbaiki sistemnya dan perbaiki semua yang berhubungan dengan bisnis kita agar lebih baik dari hari kemarin.

Ditambah dengan tetap bersabar dan ikhlas menerima dan menjalani bisnis kita ini dengan lebih baik.
Itulah,.. tidak ada jurus atau ilmu terbaik di dunia ini untuk menghadapi masalah apapun selain dari Sabar dan Ikhlas.

Sabar dengan proses,bahwa usaha kita tidak selalu lancar,atau tidak akan selalu gagal.Suatu saat akan untung dan di saat lain ada sepi atau rugi.Bersabarlah,ikhlas menerima bahwa kita sedang berproses untuk berhasil dan sukses.

Sekali lagi, sabar,ikhlas dan jangan berhenti bergerak jika bisnismu sedang sepi.Atau daganganmu masih sepi,teruslah berjualan,teruslah buka kios atau tokomu,teruslah buka tendamu,teruslah buka kantormu,teruslah online kan lapak di internet mu,......jangan berhenti! Kalau ingin maju ingin sukses.

Bergeraklah kalau bisa dengan cara lari,kalau tak bisa lari dengan berjalan,kalau dengan berjalan tidak bisa coba dengan merangkak,kalau merangkak tidak bisa coba dengan jalan apapun,agar kita terus bergerak agar bisnis terus berjalan.Demikian gambaran agar kita terus bergerak menjalankan bisnis agar tidak berstatus bangkrut dan berhenti.

Selamat berjuang rekan pelaku usaha mikro ,kecil dan menengah.Semoga sukses.

Jumat, 12 Agustus 2022

Dagang Kopi Instan Untung Ratusan Ribu


Hanya bermodalkan 2 buah Termos air panas,cup plastik,renceng kopi instant,sendok dan.....nyali...!!!

Pedagang kopi instant di kota-kota besar,banyak dijalani orang.Baik yang hanya digendong jalan kaki atau memakai sepeda bahkan motor.

Untuk pedagang kecil, ini "bisnis" sangat bagus,karena dengan modal minim tetapi untung bisa seratus persen dari modal.Ditambah perputaran dan waktu omset yang singkat,rata-rata kerja tidak lebih dari sepuluh jam kerja.

Sepuluh jam berjualan  di lokasi tertentu bisa menjual 50 gelas sampai 100 gelas bahkan bisa lebih,dengan keuntungan sekitar Rp.2000 per gelas.

Laba dua ratus ribu dengan jam kerja 10 jam saja bagi pedagang merupakan untung besar.

Belum ditambah laba dari minuman mineral dan rokok eceran.Hanya memang masih belum tertib lokasi dagangnya belum diatur secara sah oleh Pemda setempat.Masih harus kucing-kucingan dengan petugas Tramtib.

Mungkin pekerjaan rumah untuk pengelola jalan raya untuk masa depannya,supaya dagang mereka jalan dan tidak menganggu ketertiban umum jalan raya atau trotoar.

Nilai kehidupan yang bisa kita ambil bahwa jika ada kemauan,dengan hanya berdagang seperti itu pun ternyata bisa menghasilkan uang.

Semangat bagi para pengusaha pemula,mungkin bisa mengambil manfaat bagi kita dari contoh dagang cikal bakal bisnis besar yang mungkin sedang Anda rencanakan.