Selasa, 01 Mei 2012

Web Blog atau Populer dengan "Blog" saja

By : Aang Wierodjampang

Ilustrasi :shutterstock
Web blog atau BLOG menurut wikipedia ialah sebagai berikut : "Blog merupakan singkatan dari web log[1] adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urut terbalik (isi terbaru dahulu baru kemudian diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.
                                                            *****


Pada awal-awal keberadaanya blog ini hanyalah suka digunakan dan dianggap sebagai ajang "narsis" seseorang sebagai admin blog pribadinya,atau hanya dijadikan sebagai diary maya saja.Sehingga kesan narsis selalu melekat pada blogger di awal-awal kehadirannya.


Namun seiring dengan perkembangannya,keberadaan weblog suka disingkat blog saja,menjadi sesuatu yang menarik pula apalagi dengan tambahan fitur-fitur dan gadget yang semakin banyak dan maju bisa disesuaikan dengan kepentingan si pemilik blog itu.

Dewasa ini perkembangan blog menjadi asyik untuk dinikmati para pencari ilmu pengetahuan melalui internet,karena saat ini muncul berbagai ragam dan jenis blog-blog yang berisi tulisan-tulisan khas atau informasi yang bermanfaat bagi yang suka belajar secara virtual.

Sebut saja misalnya ada blog yang berisi tentang teknik komputer dasar,teknik mesin tertentu,teknik menulis atau blog yang berisi tentang hukum,politik dan ekonomi atau blog yang memuat hasil-hasil karya sastra populer atau sastra yang serius,bahkan sampai pada blog-blog pribadi yang berbentuk diary namun tetap asyik untuk disimak sebagai tambahan pengetahuan baru kita.

Bahkan bila kita berkunjung ke blog "diary" berbahasa alay atau bahasa abg pun dengan gaya penulisan yang "acak -acakan"dan gaya yang agak keluar dari pakem, hehe ya kita masih asyik saja bahkan bagi para petualang ilmu dan dunia baru kadang bentuk dan jenis tulisan yang "aneh" ini, suka disebut-sebut sebagai kelahiran" genre" baru.

Dengan semakin banyak blog dan teman di dunia maya khususnya di weblog,yang web blog pribadi maupun web blog milik komunitas atau blog keroyokan ,maka akan semakin asyik dan semakin menambah wawasan pengetahuan kita dengan beragam pula,kita akan jadi banyak masukan informasi yang berbeda setiap detik dan menitnya.


Kita akan semakin kaya dengan ilmu pengetahuan baru ataupun ilmu yang seolah menghapal kembali memperkuat memori ilmu kita di otak yang sudah hampir lupa,menjadi terasah kembali  melalui bacaan dari blog orang lain atau blog sahabat kita.


Disamping menjadi sebuah ajang dan media untuk bersilaturahmi dengan teman-teman virtual lainnya di dunia maya.

Sungguh suatu media informasi yang bermanfaat bia kita cerdas memanfaatkannya.Berikut saya kutip pula dari wikipedia.id tentang jenis-jenis blog sbb: (saya copy paste sesuai aslinya )

Linknya bisa anda klik di sini,Blog


Jenis-jenis blog

  • Blog politik: Tentang berita, politik, aktivis, dan semua persoalan berbasis blog (Seperti kampanye).
  • Blog pribadi: Disebut juga buku harian online yang berisikan tentang pengalaman keseharian seseorang, keluhan, puisi atau syair, gagasan jahat, dan perbincangan teman.
  • Blog bertopik: Blog yang membahas tentang sesuatu, dan fokus pada bahasan tertentu.
  • Blog kesehatan: Lebih spesifik tentang kesehatan. Blog kesehatan kebanyakan berisi tentang keluhan pasien, berita kesehatan terbaru, keterangan-ketarangan tentang kesehatan, dll.
  • Blog sastra: Lebih dikenal sebagai litblog (Literary blog).
  • Blog perjalanan: Fokus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan-keterangan tentang perjalanan/traveling.
  • Blog riset: Persoalan tentang akademis seperti berita riset terbaru.
  • Blog hukum: Persoalan tentang hukum atau urusan hukum; disebut juga dengan blawgs (Blog Laws).
  • Blog media: Berfokus pada bahasan kebohongan atau ketidakkonsistensi media massa; biasanya hanya untuk koran atau jaringan televisi
  • Blog agama: Membahas tentang agama
  • Blog pendidikan: Biasanya ditulis oleh pelajar atau guru.
  • Blog kebersamaan: Topik lebih spesifik ditulis oleh kelompok tertentu.
  • Blog petunjuk (directory): Berisi ratusan link halaman website.
  • Blog bisnis: Digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis mereka
  • Blog pengejawantahan: Fokus tentang objek diluar manusia; seperti anjing
  • Blog pengganggu (spam): Digunakan untuk promosi bisnis affiliate; juga dikenal sebagai splogs (Spam Blog)

3 comments:

salam mas Aang,
tulisan memang berpengaruh sangat hebat pada dunia, bisa sangat bermanfaat bisa pula menghancurkan bila ditulis oleh hati yang tidak terkelola.
makasih dah berkunjung ke blog saya mas.
Tulisan mas Aang juga sangat bermanfaat. Saya jadi tambah pengetahuan.
Makasih ya!
salam terus menulis dan berbagi!

Mbak Aridha Prassetya

sama-sama terima kasih juga Bu Dosen,terima kasih mampirnya ke blog yang sederhana ini.

ditunggu dengan senang hati kritik dan sarannya,salam hangat selalu.

It really is generally considered best if you fully improve all your protective
structures before upgrading your City Hall past degree
8.

Have a look at my web site: clash of clans hack que funciona;
,