Selasa, 10 Desember 2013

Cerita Tentang Bung Karno Versi Yurike Sanger

Beberapa malam ini saya menyimak berbagai informasi tentang Bung Karno (Ir.Soekarno) di you tube.Dan di salah satu video ada yang memuat pengalaman mantan Isteri beliau yang terakhir, Ibu Yurike Sanger lewat akun bruce lee di you tube.

Saya pribadi mengenal Bung Karno hanya sedikit saja,terutama tahu banyak hanya dari Buku-buku Sejarah pada masa sekolah dahulu.Dan beberapa bisik-bisik di sebagian orang-orang ketika saya sudah terjun di masyarakat tentang berbagai informasi Bung Karno.Mulai dari informasi yang masuk akal,sampai informasi Pak Karno yang tak masuk di akal saya waktu itu.

Dan kembali malam ini,rangkaian video di you tube berikut menambah wawasan saya tentang beliau Bung Karno yang saya kagumi juga walau tak pernah saya bertemu.Lha,wong saya lahir tahun 1973 dan ketika itu pemerintahan RI sedang diperintah oleh Pak Harto pada masa orde baru.

Mungkin kalau pembaca ada yang lebih tahu bahkan lebih dekat dengan Pak Karno yang sangat kharismatik dan dihormati oleh hampir seluruh anak bangsa.

Untuk menambah wawasan tentang beliau,dan Anda mungkin belum pernah menyimak video ini,di bawah ini saya berbagi video yang isinya memuat (menurut video tersebut) "pengalaman mantan isteri beliau,Ibu Yurike Sanger".

Inilah video pengalaman Bu Yurike,sekali lagi ini menurut versi pengalaman isteri beliau gan...!

0 comments: